Jakarta – Siklus haid biasanya berlangsung 25-35 hari dengan beberapa di antaranya terlalu cepat atau lambat. Periode haid berbeda tiap wanita dengan kisaran 2-7 hari.
Meski haid sudah terjadwal, ada saatnya wanita ingin datang bulan lebih cepat. Apalagi jika tak kunjung haid dalam periode tertentu, dalam kondisi tidak hamil.
Baca Juga: Situs Togel Casino
Minum Apa Agar Cepat Haid?
Bagi wanita yang ingin segera haid, beberapa minuman dari bahan alami ini bisa dicoba.
1. Teh Jahe
Mengutip Healthline, jahe digunakan sebagai pengobatan rumahan untuk mengatasi haid tidak teratur. Kamu bisa mengonsumsinya dalam bentuk minuman.
Menurut laman Times of India, teh jahe menjadi herbal yang dapat merangsang aliran menstruasi. Meski begitu, masih perlu dilakukan penelitian untuk membuktikan keefektifan jahe dalam melancarkan haid.
2. Jus Pepaya
Penelitian tahun 2015 menunjukkan pepaya dapat menurunkan kadar progesteron dan menginduksi menstruasi. Menurut Medical News Today, penurunan progesteron dapat menyebabkan pelepasan lapisan rahim. Kamu bisa mengonsumsi pepaya secara langsung atau dibuat jus.
3. Ramuan Biji Ketumbar
Biji ketumbar dikatakan sebagai obat rumahan paling efektif untuk mengatasi haid tidak teratur. Cara konsumsinya adalah direbus sebanyak 1 sdt dengan 2 gelas air. Kemudian tunggu sampai air menyusut menjadi satu gelas. Hasil rebusan disaring, kemudian minum ramuan tiga kali sehari.
4. Cuka Sari Apel
Menurut penelitian berjudul Intake of vinegar beverage is associated with restoration of ovulatory function in women with polycystic ovary syndrome, minum 15 mil cuka sari apel bisa memulihkan menstruasi pada penderita PCOS (Polycystic Ovarian Syndrom).
Sindrom ini menyebabkan ketidakteraturan siklus menstruasi. Namun, penelitian tersebut hanya melibatkan tujuh partisipan. Sehingga diperlukan lebih banyak penelitian untuk memvalidasi hasil ini.
Cuka sari apel memiliki rasa yang pahit, sehingga mungkin sulit dikonsumsi sebagian orang. Untuk kamu yang ingin mencobanya bisa menambahkan satu sendok makan madu.
Baca Juga: Ramalan angka laut selatan
5. Teh Peterseli
Peterseli secara tradisional digunakan untuk menginduksi menstruasi selama berabad-abad. Menurut ahli nutrisi Klinis Fortis La Famme, daun peterseli merangsang kontraksi rahim dan siklus menstruasi. Dampak ini berasal dari zat apiol dan myristicin dalam peterseli.
Cara Lain untuk Melancarkan Haid
Selain mengonsumsi minuman yang telah disebutkan, ada cara lain yang bisa dilakukan untuk melancarkan haid. Berikut di antaranya
1. Relaksasi
Riset menunjukkan, tingkat stres yang tinggi berkaitan dengan ketidakteraturan haid. Rileks dan mengurangi stres bisa berdampak baik pada wanita yang telat haid.
2. Pertahankan Berat Badan yang Sehat
Perubahan berat badan bisa mempengaruhi haid. Jika kamu memiliki berat badan berlebih, maka menurunkannya bisa membantu mengatur siklus haid.
Orang yang mengalam obesitas lebih mungkin mengalami haid tidak teratur dan mengalami pendarahan dan rasa sakit yang lebih berat. Hal itu karena dampak sel lemak terhadap hormon dan insulin.
3. Olahraga Secara Teratur
Olahraga mempunyai banyak manfaat kesehatan, salah satunya dalam hal menstruasi. Aktivitas ni bisa membantu mencapai atau mempertahankan berat badan sedang. Olahraga juga biasanya direkomendasikan sebagai bagian dari rencana pengobatan untuk PCOS.
Minum bahan alami agar cepat haid mungkin tidak berdampak langsung. Karena itu, pada wanita dengan siklus haid tidak teratur sebaiknya diiringi konsultasi pada tenaga medis.
Related Keyword: